Liputan6.com, Jakarta Penyebab sinyal Indosat sempat hilang menuai perhatian para pembaca di kanal Tekno Liputan6.com, Selasa (15/4/2025) kemarin.
Informasi lain yang juga populer yaitu mengenai informasi harga dan spesifikasi Poco F7 Ultra dan Poco F7 Pro di Indonesia.
Lebih lengkapnya, simak tiga berita terpopuler di kanal Tekno Liputan6.com berikut ini.
1. Sinyal Indosat Sempat Hilang, Ternyata Ini Penyebabnya
Sejumlah pengguna layanan Indosat mengeluhkan kalau sinyal internet di smartphone dan perangkat mereka hilang melalui media sosial.
Hal ini turut didukung dengan laporan di laman pendeteksi layanan digital yang mengalami gangguan, Down Detector, yang memperlihatkan kalau sinyal Indosat hilang begitu juga dengan sinyal Indosat HiFi yang juga hilang.
Berdasarkan Down Detector, laporan kejadian sinyal Indosat hilang berlangsung sejak pukul 07.30 WIB pagi ini dengan puncaknya terjadi pukul 09.09 WIB dan masih berlanjut hingga pukul 10.00 WIB.
Laman Down Detector menyebutkan, keluhan terbanyak yang dialami pelanggan Indosat adalah masalah tidak adanya sinyal dan internet mobile yang juga tidak berfungsi dengan baik.
Masih dari situs yang sama, lokasi-lokasi yang dikeluhkan hilang sinyal IM3 oleh pelanggan Indosat antara lain di Jakarta, Yogkarta, Surakarta, Surabaya, Kediri, Bekasi, Semarang, Malang, hingga Manado.
Menanggapi hal ini, Tekno Liputan6.com mengonfirmasi ke pihak Indosat Ooredoo Hutchison atau IOH.
Melalui SVP Head of Corporate Communications Indosat Ooredoo Hutchison, Steve Saerang, Indosat memohon maaf atas ketidaknyamanan yang dirasakan sebagian pelanggan.