
PERSITA membukukan kemenangan tipis 2-1 atas Barito Putera dalam laga lanjutan Liga 1, Minggu (13/4).
Laskar Antasari memiliki peluang menyamakan kedudukan di masa injury time babak kedua namun eksekusi penalti Matias Mier masih melebar dari gawang Persita.
Daalam laga di Indomilk Arena, Tangerang itu, Persita berhasil unggul di menit kedelapan oleh aksi Ahmad Hardianto memanfaatkan umpan Muhammad Toha.
Barito Putera memiliki peluang menyamakan kedudukan di menit 18 namun upaya Bagas Kahfi masih bisa diamankan kiper Persita Igor Rodrigues.
Marios Ogkmpoe mendapatkan dua peluang untuk menggandakan keunggulan Persita namun sundulannya masih membentur gawang sementara tendangannya masih melebar
Skor 1-0 untuk keunggulan Persita atas Barito Putera bertahan hingga jeda,
Tiga menit memasuki babak kedua, Barito Putera menyamakan kedudukan lewat aksi Renan Alves.
Namun, Eber Bessa memastikan Persita kembali unggul di menit 69. Usai menusuk dari sisi kiri pertahanan Barito Putera, Bessa melepaskan tendangan yang bersarang di pojok kanan gawang Barito Putera.
Barito Putera mendapatkan hadiah penalti di menit 90+1 usai Tyuji Utama dianggap melanggar Matias Mier.
Namun, eksekusi penalti Mier masih melambung di atas mistar gawang Persita.
Skor 2-1 untuk kemenangan Persita Tangerang atas Barito Putera bertahan hingga laga berakhir.
Kemenangan ini membawa Persita menduduki peringkat 11 klasemen sementara La Liga dengan 39 poin. Adapun Barito Putera berada di 13 dengan 29 poin. (Ant/Z-1)