
PENJAGA gawang Manchester United Andre Onana melakukan blunder ketika Lyon mencetak gol di masa injury time babak kedua yang menyebabkan laga leg pertama perempat final Liga Europa antara kedua tim berakhir imbang 2-2, Jumat (11/4) dini hari WIB.
Manchester United tertinggal lebih dulu di menit 25 ketika Onana, yang berada di bawah tekanan, gagal menahan tendangan bebas Thiago Almada.
Namun, Manchester United berhasil menyamakan kedudukan di menit kelima masa injury time babak pertama lewat aksi Leny Yoro, yang mencetak gol pertamanya untuk Setan Merah memanfaatkan umpan Manuel Ugarte.
Skor imbang 1-1 antara Lyon dan Manchester United bertahan hingga jeda.
Manchester United tampaknya akan mencuri kemenangan dari kandang Lyon usai Joshua Zirkzee mencetak gol sundulan memanfaatkan umpan silang Bruno Fernandes di menit 88.
Namun, di menit kelima masa injury time babak kedua, Onana gagal menahan tendangan Georges Mikautadze dan Rayan Cherki menyambar bola muntah untuk menjebol gawang Manchester United.
Skor imbang 2-2 antara Lyon dan Manchester United bertahan hingga laga usai.
Laga leg kedua perempat final Liga Europa antara Manchester United dan Lyon akan dimainkan di Old Trafford, Jumat (18/4) dini hari WIB.
Penjaga gawang terburuk sepanjang sejarah Manchester United
Onana berada di bawah sorotan setelah dia disebut sebagai penjaga gawang terburuk sepanjang sejarah Manchester Unite oleh pemain Lyon Nemanja Matic, Kamis (10/4) dalam konferensi pers pralaga.
Matic, yang merupakan mantan pemain Manchester United, mengatakan hal itu menanggapi pernyataan Onana yang menyebut Manchester United jauh lebih baik ketimbang Lyon.
Onana pun dicemooh setiap memegang bola oleh para pendukung Lyon.
Penjaga gawang Kamerun pun bak membuktikan ucapan Matic ketika dia terlambar bereaksi menghadapi tendangan bebas Almada.
Lyon pun unggul 1-0.
Kemudian saat Manchester United tampaknya akan menang 2-1, Onana gagal mengamankan tendangan Mikautadze dan bola muntah disambar Cherki untuk membawa Lyon menyamakan kedudukan.
Kedua blunder Onana itu menyebabkan dia telah melakukan sembilan blunder yang menyebabkan golnya kebobolan di semua kompetisi, terbanyak di antara penjaga gawang Liga Primer Inggris lainnya. (bbc/Z-1)