
BENCANA longsor kembali terjadi di Kabupaten Tana Toraja, Sulawesi Selatan. Kali ini longsor terjadi di empat titik di Kecamatan Bonggakaradeng, Kabupaten Tana Toraja.
Empat lokasi titik longsor yaitu Dusun Salubarana, Tombang, Dusun Salubarana, Sangayoka, Dusun Sangayoka, dan Dusun Leso, Lembang Buakayu. Bencana ini terjadi akibat tingginya intensitas hujan yang mengguyur wilayah tersebut.
Akibat longsor tersebut jalan tertutupi material longsor menutupi jalan, kendaraan roda dua dan empat tidak bisa melintas, pohon dan tiang listrik tumbang, rumah ibadah seperti gereja dindingnya jebol. Dilaporkan ada 11 orang yang terluka.
"Jadi terparah di Dusun Leso, Lembang Buakayu, Longsor menutupi sekitar 300 meter jalan. Dalam insiden ini, satu unit kendaraan roda dua terseret material longsor, dan satu truk roda empat yang membawa rombongan wisatawan dari Bittuang yang baru kembali dari objek wisata Ollon juga terdampak. Meskipun tidak ada korban jiwa, 11 orang mengalami luka-luka dan saat ini sedang mendapatkan perawatan medis di Puskesmas Buakayu," urai Wakapolres Kompol Maden, Kamis (17/4).
Ia menambahkan kepolisian juga sudah berkoordinasi dengan pemerintah Kabupaten Tana Toraja untuk penanganan lebih lanjut, termasuk evakuasi dan bantuan kepada korban. "Kerugian material akibat bencana ini masih dalam proses pendataan, namun diperkirakan mencapai puluhan juta rupiah," tambah Maden.
Ia juga mengingatkan masyarakat dan pengguna jalan untuk selalu berhati-hati saat berkendara di cuaca ekstrem, terutama di daerah perbukitan dan rawan longsor. "Kami mengimbau agar semua tetap waspada dan mengutamakan keselamatan," tutup Maden. (M-1)